Judul : Bakar Lemak Dalam 10 Menit
link : Bakar Lemak Dalam 10 Menit
Bakar Lemak Dalam 10 Menit
Benarkah dalam waktu 10 menit bisa membakar lemak, bagaimana caranya?
Proses pembakaran lemak dapat dilakukan tanpa memakan waktu yang banyak. Hanya 10 menit, Anda dapat membakar lemak dan membantu mempertahankan berat badan tetap stabil. Dan ada sejumlah gerakan yang dapat membakar lemak-lemak di tubuh yang bisa dilakukan di rumah, tanpa harus ke pusat kebugaran.
Berikut gerakan untuk membakar lemak yang dapat Anda lakukan di rumah selama 10 menit, seperti dicontohkan Personal Trainer dari Dunia Fitness, Novi dikutip Health Liputan6.com, Kamis (12/11/2015)
Intinya, lakukan gerakan ini selama 20 detik. Istirahat selama 30 detik setelah Anda menyelesaikan dua gerakan. Lakukan berulang selama 10 menit.
Squats : Squat merupakan jenis latihan yang sangat baik dan memiliki manfaat menguatkan otot-otot bagian tubuh, mulai dari paha, pinggul, sampai bokong. Squat juga merupakan gerakan sederhana yang dapat dilakukan di mana saja, dan Anda tidak perlu mengeluarkan biaya lebih agar dapat melakukannya.
Squats Jump : Mirip dengan gerakan pertama perbedaannya hanya diakhiri dengan melompat. Gerakan ini mampu membakar kalori sebanyak 18-31 kalori.
Push up : Push Up adalah salah satu cara untuk membesarkan otot-otot lengan, tangan, dan perut. Gerakan ini melibatkan punggung bagian atas, bahu, dan lengan.
Mountain climbers : Posisi seperti Push Up tapi mirip orang mendaki gunung
High Knees : Awali dari posisi berdiri. Punggung tetap lurus dan rileks. Lakukan gerakan lari di tempat namun dengan mengangkat lutut setinggi perut
Butt Kicks : Posisi berdiri tegak dengan kedua tangan menggenggam dan diangkat ke atas. Gerakkan kaki kanan ke belakang hingga tumit hampir menyentuh pantat. Turunkan kaki kanan kemudian ulangi gerakan yang sama dengan menggunakan kaki kiri.
Jumping Jacks : 20 detik
Squat Thrusts : Dari posisi berdiri, turunkan tubuh seperti saat melakukan gerakan squat dengan kedua tangan lurus ke bawah hampir menempel lantai. Kedua kaki melompat ke belakang hingga posisi push up. Dari posisi push up, kedua kaki melompat ke depan sehingga kembali ke posisi awal dan ulangi gerakan di atas
Setelah seluruh gerakan selesai dilakukan, istirahatlah selama 60 detik. Kemudian ulangi mulai gerakan pertama sampai waktu 10 menit terpenuhi.
Demikianlah Artikel Bakar Lemak Dalam 10 Menit
Sekianlah artikel
Bakar Lemak Dalam 10 Menit
kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Bakar Lemak Dalam 10 Menit dengan alamat link https://jualmadulangsings.blogspot.com/2015/11/bakar-lemak-dalam-10-menit.html